Laporan Pertandingan: Barcelona 2-1 Los Angeles Galaxy
Luis Suarez Leonardo Barcelona LA Galaxy International Champions Cup 072212015
Sebagaimana telah diprediksi, Barcelona tampil dominan sejak awal. Mereka menguasai permainan dan mengurung Galaxy di areanya sendiri. Belum genap sepuluh menit, Marc Bartra bahkan nyaris membobol gawang Galaxy, tapi tandukan sang bek tengah masih melebar di atas mistar.
Kebuntuan baru berakhir di menit ke-45. Rafinha Alcantara melepaskan umpan silang ke kotak penalti, tapi bola dibelokkan oleh Bartra. Tak disangka, Suarez muncul di depan gawang dan dengan mudah menyematkan bola ke jala Galaxy.
Masuk ke paruh kedua, Blaugrana menurunkan skuat mudanya dan tetap mempertahankan dominasi mereka. Hanya butuh 10 menit bagi mereka untuk menggandakan keunggulan, seiring Munir El-Haddadi dan Ramirez menciptakan peluang untuk Roberto. Nama terakhir pun berhasil menggetarkan jala dengan sepakan kerasnya di dalam kotak penalti.
Galaxy bukannya tanpa perlawanan, tapi peluang mereka terbatasi oleh dominasi Barcelona. Mereka nyaris memangkas ketertinggalan da gol, tapi tembakan Lassiter masih melebar di sisi mistar gawang. Sebaliknya, Ramirez nyaris memperlebar jarak keunggulan seteleh melepas tembakan keras di dalam kotak penalti. Sayang, bola hanya mampu menggetarkan mistar.
Adapun jelang bubaran, Galaxy mampu mencetak gol hiburan. Tommy Meyer menyambut sepak pojok Mika Vayrynen dengan tandukan keras ke gawang Barcelona dan laga ditutup dengan skor 2-1 untuk Barcelona.
SUSUNAN PEMAIN
BARCELONA: Masip; Douglas, Mathieu, Bartra, Adriano; Sergi Roberto, Busquets (c), Rakitic; Pedro, Suarez, Rafinha.
LA GALAXY: Rowe; Gargan, DeLaGarza, Leonardo, Dunivant; Husidic, Walker, Juninho, Maganto; Gerrard; Keane (c).
Sumber : http://www.goal.com/id-ID/match/barcelona-vs-la-galaxy/2032587/report
0 Response to "Service Sofa Bandung - Hasil Pertandingan Barcelona 2-1 Los Angeles Galaxy"
Posting Komentar